Optimalkan Blogger dengan Meta Deskripsi

Meta Tag Deskripsi adalah Sebuah tag atau penanda (terdiri dari kata-kata) atau kode-kode (bahasa pemrograman HTML) yang berfungsi sebagai pemberi informasi metadata dari sebuah halaman web (sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Meta). Membuat Meta Tag Deskripsi Blogger salah satu seni dan trik SEO yang berguna memberikan informasi secara garis besar konten blog atau situs web Anda, serta dapat menggugah pengunjung untuk mengunjungi dan membaca setiap halaman Blog Anda. 

Sebagai gambaran kasarnya bila Anda cari di Google "Apa sih Blogger itu sebenarnya?", maka akan muncul web blog saya seperti pada contoh di bawah. Bagian yang diberikan tanda segiempat berwarna merah deskripsi judul blog atau bisa juga disebut meta tag deskripsi. 


Meta tag deskripsi yang unik membuat proses perayapan oleh web crawler atau web spider pada Blog lebih optimal meskipun memerlukan waktu secara bertahap. 

Meta tag atau meta deskripsi Blogger terdiri dari 2, yaitu meta tags deskripsi blog dan meta deskripsi pos. Kedua-duanya memiliki fungsi yang sama untuk memberikan informasi metadata sebuah halaman situs web atau Blog, serta pos Anda.

Meta Tags Deskripsi Blog
Untuk mengetahui jenis meta ini dan cara mengaktifkannya dengan cara masuk ke beranda Blogger Anda >> settings >> Search preferences/preferensi penelusuran >> Aktifkan Meta tags deskripsi dengan centang YES >> buat deskripsi Blog maksimum 150 karekter >> Save Changes.
 

Meta Deskripsi Pos
Saat Anda mengaktifkan Meta Tags Deskripsi secara otomatis meta deskripsi pos aktif pula. Meta deskripsi pos ada pada pengaturan pos (post settings) silahkan cek setiap pos Blog Anda dan buat bila belum ada.


Untuk membuat Meta deskripsi memerlukan ketelitian dan latihan. Anda harus mampu membuat kalimat singkat (hanya 150 karakter) yang mendeskripsikan blog dan pos yang sudah panjang lebar Anda buat. Meta deskripsi yang terlalu panjang kalimatnya akan terpotong pada SERP (search engine result page) mesin pencari hal ini juga bisa berdampak buruk, biasanya pengunjung yang membacanya tidak lengkap menemukan deskripsi Blog dan akhirnya lebih memilih Blog atau situs web lainnya.

Perlu kreatifitas dalam membuatnya. Beberapa kiat yang perlu Anda perhatikan dalam membuat meta deskripsi baik Meta Tags deskripsi Blog maupun meta deskripsi (search deskripsi) pos:

Pertama, menggugah
Buatlah Meta deskripsi dengan bahasa yang menarik, singkat dan lugas sehingga menarik dan menggugah pengunjung untuk melakukan klik dan membaca blog yang dimaksud. 

Contoh:
Judul Pos:  "Cara setting robots.txt blog"
Meta tags deskripsi: "Setting robots.txt cepat perayapan blog cerdas meningkatkan ranking pada mesin pencari"

Judul Pos: "Cara membuat blog cepat dengan platform blogger"
Meta tags deskripsi: "langkah cepat dan praktis membuat Blog bersama blogger"

Judul Pos: "Cara membuat mikroorganisme efektif kebun organik"
Meta tags deskripsi: "Membuat efektif mikroorganisme dari bahan alami mudah didapatkan di sekitar Anda"

Kedua, Jujur
Menulis meta deskripsi secara jujur sesuai kemampuan Anda dalam menyajikan konten blog. Meskipun cara penulisan meta tags deskripsi penuh dengan trik dan trik agar pembaca tertarik dan tergugah, tapi bukan berarti kita dapat melakukannya seperti sulap dan semau gue. Buatlah meta tags deskripsi yang sungguh-sungguh menjelaskan garis besar Blog Anda sesuai apa yang Anda maksud pengunjung ingin meng-kliknya. 

Pengunjung akan merasa kecewa dengan Anda bila penulisan meta tags deskripsi yang dibuat tidak menjelaskan apa yang tertulis.  

Ketiga, Tidak bertele-tele
Meta Tags Deskripsi Blog SEO friendly menggunakan kata-kata seperlunya sebagaimana kalimat singkat yang seringkali diketik pengunjung lewat mesin pencari (search engine). Hindari terlalu banyak menggunakan tanda penghubung yang tidak perlu dan berulang-ulang seperti dan, yang, atau, dan lain-lain. Lihat contoh cara penulisan meta tags deskripsi pada contoh di atas.

Keempat, Tidak mesti sama
Meta tags deskripsi pos tidak harus sama dengan judul pos, namun sama-sama menjelaskan poin penting yang ditulis dalam bentuk berbeda saja. Yang perlu diingat kembali bahwa meta deskripsi pos sebaiknya tidak sama dengan meta tags deskripsi pada Blog untuk menghindari duplikat meta deskripsi yang membingungkan robots pencari dan akhirnya dapat mengabaikan Blog Anda

Kesimpulan
Sebagai seorang Blogger tidak perlu bersusah payah dalam membuat kode meta deskripsi, fasilitas sudah diberikan oleh Blogger tinggal bagaimana Anda mempergunakannya dalam membuat meta deskripsi Blog dengan kreatif dan unik.

Anda cukup berfikir dan siap menulis dengan mengikuti langkah-langkah di atas. Selamat mencoba semoga Blog Anda semakin sehat di mata mesin pencari dan banyak diminati pengunjung atau visitor.

Sumber: Blogger, Google, Wikipedia
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url