Membuat dan mengembangkan Blog dengan Blogspot

Blogger adalah salah satu blog CMS (Content Management System) yang cocok sekali menjadi media dalam menuangkan berbagai ide, ulasan, dan pendapat pribadi karena sebagian besar kontennya berupa teks-teks (ada juga gambar dan/atau video).

Anda yang senang menginspirasi tentunya ingin ide-ide tersebut hilang begitu saja ditelan lupa dituangkan dan dikembangkan idenya dalam bentuk tulisan blog. Dari sekian banyak platform, blogger sangat mudah dioperasikan bagi yang tidak hanya sekedar nulis terlebih sudah memikirkan beberapa kemungkinan seperti bisnis blogging yang nantinya menghasilkan uang dari hasil kerja keras nulis Anda, salah satu bisnis yang populer adalah Google Adsense.

Dengan berbagai kemudahannya, blogspot sangat mudah dimodifikasi dengan menambahkan beberapa script baik html maupun CSS tanpa ada batasan. Dengan menambahkan beberapa template dengan HTML yang ramah perayap blogger semakin poweful dan mampu bersaing dengan platform lainnya dengan pengelolaan konten yang unik dari pemiliknya.

Kesederhanaannya menjadi ciri khas Google. Gadget-gadget tersedia sangat cocok terlebih blogger semakin baik bila ditautkan dengan Google Plus. Penautan ini menjadi langkah SEO yang baik sehingga blogspot lebih mudah dirayapi dan masuk dalam indeks Google.

Google menyarankan agar Anda membagikan tulisan di Google Plus ke semua lingkaran pertemanan Anda. Hal ini salah satu cara blog dapat ditemukan dan terindeks dengan baik di hasil penelusuran Google.

Kini Blogspot dilindungi keamanannya dengan HTTPS yang mendukungnya, sehingga data antara Anda dan pengguna terkunci dengan baik atau terenkripsi tidak mudah diretas atau dicuri datanya oleh pembajak, serta melindungi pengguna dari pengalihan penelusuran yang tidak aman.

Blogger merupakan anak bawang Google, oleh karenanya Anda harus memiliki Akun Google untuk masuk pada Blogger yang merupakan produk Google. Hosting blogspot ada pada dasbor blogger yang dapat memuat hingga seratus blog/situs dalam satu akun Google.

Sudah tidak sabaran membuat blog sendiri masuk terlebih dahulu di Blogger dan ikuti langkah-langkahnya. Untuk memaksimalkan kinerja blogspot, Anda dapat membeli custom domain dan me-redirect blogspot ke custom domain Anda dengan metode seting DNS yang bisa dilakukan Anda atau penyedia domain/hosting.

Agar blogspot ingin mendapatkan ranking yang baik dimulai dengan syarat membuat konten yang unik dan menarik bagi pengguna, hindari pembuatan konten secara otomatis yang menipu mesin telusur Google. Hal ini berdampak buruk terhadap blog Anda bahkan Google dapat mem-penalti dengan menghapusnya di pencarian Google bila tidak memperbaiki diri sesuai Pedoman Kualitas Webmaster Google.

Membuat dan mengembangkan blog dengan blogspot tidaklah sulit buat langkah pertamamu dengan kemauan dan semangat yang tinggi dalam membuat konten yang bermanfaat yang memberikan solusi bagi pengguna yang mencari topik Anda di internet.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url